Adhy Sarphio Siap Bawa Perubahan: Paparkan Visi-Misi di Hadapan DPW Partai NasDem





Pangkalpinang – Dalam langkah serius menuju kontestasi Pilkada 2025, Bakal Calon Wali Kota Pangkalpinang, Adhy Sarphio, hadir di kantor DPW Partai NasDem Kota Pangkalpinang. Kehadirannya ini untuk memenuhi undangan resmi dari partai besutan Surya Paloh tersebut, guna memaparkan visi dan misi serta meraih rekomendasi pencalonan dari Partai NasDem. Senin (21/4/2025)

Adhy menjadi peserta pertama yang mendapat kesempatan memaparkan visi-misinya di hadapan tim penjaringan DPW NasDem. 

Dengan gaya lugas, penuh semangat, dan percaya diri, ia memaparkan program-program strategis yang disiapkannya jika kelak dipercaya memimpin Kota Pangkalpinang.

Salah satu fokus utama Adhy adalah reformasi tata kelola pemerintahan. Menurutnya, pemerintahan yang bersih, efektif, dan efisien menjadi kunci tumbuhnya kepercayaan investor. 

"Dengan birokrasi yang transparan dan akuntabel, kita bisa menciptakan iklim usaha yang sehat. Investasi masuk, lapangan kerja terbuka, ekonomi rakyat pun bergerak," tegasnya.

Adhy juga menyoroti persoalan klasik yang selama ini membelit Pangkalpinang—pengelolaan sampah. Ia bertekad menciptakan sistem manajemen sampah berbasis teknologi modern. 

“Sampah bukan lagi beban, tapi harus kita jadikan sumber ekonomi baru. Dengan pengolahan yang tepat, ini bisa menghasilkan PAD dan membuka peluang usaha,” jelasnya.

Tak hanya soal birokrasi dan lingkungan, sektor pariwisata juga menjadi prioritas dalam visi-misi Adhy. Ia berkomitmen menjadikan Pangkalpinang sebagai kota tujuan wisata yang tertata, berwawasan lingkungan, dan nyaman dikunjungi. 

“Pariwisata kita punya potensi besar. Ini harus kita petakan dengan baik, dari infrastruktur, tata ruang, sampai promosi wisata,” tambahnya.

Dalam penutupnya, Adhy menegaskan bahwa kesejahteraan sosial, akses pendidikan dan kesehatan yang adil, serta penguatan UMKM akan menjadi program unggulan yang terus ia perjuangkan. 

Ia berharap Partai NasDem dapat melihat komitmennya dan memberikan dukungan penuh dalam Pilkada mendatang. (KBO Babel)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak

Terimakasih telah berkunjung di website portal berita okepak.online.. Semoga anda senang!!
close